123

30 May 2014

KULINER MADU : NATA DE COCO DENGAN SARIPATI MADU


Ini dia salah satu makanan (atau minuman) yang sangat sederhana tapi nikmat, sangat baik untuk Anda coba.

Siapkan nata de coco (dapat dibeli di minimarket) dan tentu saja saripati madu.


Tuangkan nata de coco ke dalam mug/mangkuk, lalu teteskan saripati  madu sesuai selera sehingga cita rasa madunya muncul. Selesai. Mudah kan.

Selamat mencoba.

RY

25 May 2014

KULINER YOGHURT DAN MADU : PUDING MANGGA YOGHURT DAN SIROP MADU

Ini dia, satu lagi kuliner yang sangat segar dan nikmat untuk Anda coba, Puding mangga yoghurt dan sirop madu.

Cukup buat puding yoghurt rasa mangga, lalu siapkan sirop madunya. Cara pembuatan sirop madu klik disini.

 Siramkan sirop madunya.
Sungguh sangat menggugah selera. Sekarang giliran Anda untuk mencobanya.

Salam sukses,

RY

20 May 2014

KULINER YOGHURT DAN MADU : ES CAMPUR DENGAN YOGHURT DAN SIROP MADU


Ini dia, kuliner yang sangat nikmat dan menyegarkan: Es Campur dengan Yoghurt dan Sirop Madu

Anda cukup menyiapkan es campur, yoghurt plain/semi-sweet dan tentu saja sirop madu.

Untuk 1 porsi es campur sekitar 350 gram, tambahkan 100 ml yoghurt, dan teteskan 10 tetes saripati madu, lalu aduk rata.
Mudah sekali bukan? Tidak hanya mudah, ini juga sangat nikmat menyegarkan. Selamat mencoba.

Salam sukses,

RY

15 May 2014

YOGHURT SAUS MADU DENGAN TOPPING COKELAT ALMOND

Dear Sobat,

Satu lagi kreasi sederhana tapi nikmat dari kami, Yoghurt Saus Madu dengan Topping Cokelat Almond. Cukup siapkan yoghurt (boleh yoghurt plain atau semi-sweet), sirop madu dan cokelat almond.


Sangat nnikmat, cobalah.

Salam  sukses,

RY

10 May 2014

KULINER YOGHURT DAN MADU : DONAT SAUS MADU (MEMAKAI SARIPATI MADU)


Sejak saripati madu dilaunching, banyak sekali yangg meminta cara pemakaiannya dalam kuliner. Karena itu, kami akan berikan contoh sederhana ini pada Anda.


Sangat sederhana! Siapkan donat polos, sirop madu dan kuas. Cara membuat sirop madu silakan klik disini. Oleskan sirop madu di permukaan donat dan jadilah donat sirop madu ini. Simpel, tapi rasanya sungguh nikmat.

Selamat mencoba, semoga berhasil.

RY

05 May 2014

CARA MEMBUAT SIROP MADU


Oke Rekans,

Salah satu aplikasi saripati madu adalah Sirop Madu, kami akan tunjukkan pada Anda cara membuatnya.

Siapkan Saripati Madu dan sebotol Gula Batu Cair (atau bisa juga sirop fruktosa) yang bisa dibeli di toko bahan kue atau supermarket.

 Selanjutnya teteskan 50-60 tetes saripati madu per 300 ml gula batu cair tersebut.
 Lalu aduk dengan cara membolak-balikkan botol 20-30 kali sampai bercampur.
Selesai. Sirop madu sudah berhasil dibuat. Mudah bukan.

Selamat Mencoba.

RY


01 May 2014

Kuliner Yoghurt dan Madu : Yoghurt Puding Selasih dengan Anggur Putih

Halo Sobat,

Sehubungan dengan banyaknya request untuk mengunggah aneka kuliner yoghurt, maka kami coba meracik aneka kuliner yang sangat praktis dan mudah, dan tentunya menggunakan yoghurt dan/atau saripati madu. Langsung saja, ini dia, Yoghurt Puding Selasih dengan Anggur Putih



Cara pembuatannya sangat simpel, cukup siapkan puding selasih, anggur putih, dan tentu saja yoghurt (boleh yoghurt plain, semi-sweet atau sweet), susun semenarik mungkin dalam wadah seperti foto diatas, atau Anda juga dapat mengkreasi sendiri susunannya.

Selamat mencoba.
Salam sukses,

RY